Ol-Magazine.com - Fotografi tak hanya sebagai hal seni, mengingat fungsi pokoknya adalah untuk mengabadikan suatu momen. Terlebih pada momen-momen spesial atau momen-momen yang akan sangat penting.
Masih ingat foto proklamasi. Itu juga hasil dari fotografi. Dengan hasil jepretan Frans Soemarto Mendoer, dengan kamera Leica-nya yang pada saat itu ia bekerja sebagai jurnalis Domei ( sekarang Antara ). Memotret, mengabadikan momen yang sangat amat penting dan bersejarah bagi bangsa ini tidaklah mudah pada zaman itu. Jurnalis Indonesia menjadi sasaran utama tentara Jepang.
Saat hendak mengabadikan peristiwa itu Frans hanya memiliki 3 lembar plat film yang masih tersisa. Artinya ia hanya bisa mengabadikan 3 adegan saja.
Ia mengabadikan peristiwa itu bersama kakaknya, Alex Alexius Impurung Mendoer akan tetapi hasil jepretan film Alex telah dirampas oleh tentara Jepang. Frans menjadi satu satunya orang yang berhasil mengabadikan peristiwa tersebut.
Berikut tiga foto tersebut :



Frans patut dapat acungan jempol. Bayangkan jika dulu ia tidak berhasil mengabadikan peristiwa penting itu. Kita tidak akan tahu bagaimana peristiwa proklamasi kemerdekaan bangsa ini.
Akan tetapi sampai kini plat film negatif jepretan Frans itu tidak juga diketemukan dan diperkirakan sudah hancur bersama semua dokumen milik Antara yang telah dibakar tentara Jepang setelah Indonesia merdeka tahun 1965 lalu.